Selamat Datang di Website Resmi Desa Timuhun, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung. Media komunikasi dan transparansi Pemerintah Desa Timuhun untuk seluruh masyarakat. Kantor Perbekel Desa Timuhun mengucapkan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan untuk umat Hindu Sedarma. Semoga Tuhan selalu memberkati kita.

Artikel

PENYERAHAN BIBIT SAPI KEPADA PENGGADUH ATAU PENGADAS

10 Agustus 2022 11:09:07  Administrator  833 Kali Dibaca  Berita Desa

Pola kemitraan usaha tersebut khususnya pada usaha ternak dikalangan petani/peternak sering dikenal dengan sebutan  Gaduh biasanya diterapkan pada peternakan dengan mekanisme bagi hasil antara peternak dan pemilik modal. Mekanisme gaduh ini telah terbukti saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. Hasil usaha akan dibagi sesuai dengan kesepakatan antara pemberi modal dan petani/peternak. Sistem gaduhan ternak ini dipakai juga oleh pemerintah desa timuhun dalam upaya pengembangan ternak dimasyarakat dan peningkatan kesejahteraan petani/peternak. Dalam hal ini antara pemerintah dan peternak melakukan ke sepakatan yang ditetapkan dalam surat perjanjian.

Ada pun syarat-syarat dalam perjanjian pengaduh ternak sapi yaitu sapi berumur 6,5bulan dalam keadaan sehat, harga sapi yang disepakati sebesar 9.000.000 dan penggaduh berkewajiban menyediakan kandang dan perlengkapannya serta daluran dan tempat pembiangannya harus memenuhi syarat.

Dalam pembagian penggaduhan akan dilakukan sesuai perhitungan sebagai berikut:

Hasil usaha dalam hasil keuntungan penjualan yaitu harga penjual di kurangi harga pembelian . penggaduh mendapat 70% dari hasil usaha dan pemilik mendapat 30% dari hasil usaha. Demikian kesepakatan pemerintahan desa selaku sebagai pemilik dan masyarakat sebagai penggaduh.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pengaduan Online

Pengaduan Online

 Statistik

 Sinergi Program

Prodeskel Pajak Online

 Pemerintah Desa

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:419
    Kemarin:628
    Total Pengunjung:352.965
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.223.195.127
    Browser:Mozilla 5.0

 Peta Wilayah Desa